Entri Populer

Samarajiwa. Diberdayakan oleh Blogger.

10 Pertanyaan Paling Sering dalam Interview



Sumber & Artikel Top






My Social Blogs

Dibawah ini adalah pertanyaan-pertanyaan yang sering ditanyakan dalam sebuah interview pekerjaan berikut jawaban yang bisa anda gunakan. Sebagai pewawancara anda bisa melihat alasan atau maksud teselubung dari poertanyaan-pertanyaan tersebut. Silakan memanfaatkannya.


1) "Ceritakan tentang diri anda?"ini bukan pertanyaan sembarangan. Jika konteksnya tidak jelas, anda perlu tahu lebih banyak tentang pertanyaan itu sebelum menjawab. Dalam situasi seperti itu, anda bisa bertanya, "Adakah aspek khsus dari latar belakang saya yang ingin bapak/ibu ketahui lebih dalam?" Ini agar pewawancara dapat membantu anda mendapatkan fokus yang sesuai dan menghindari hal-hal yang tidak relevan.

Dari sisi jawaban anda tentang diri anda hendaknya terkait dengan pekerjaan atau profesionalisme anda. Kalau toh ada yang tampaknya tidak berhubungan, coba jelaskan kaitannya dengan pekerjaan yang akan anda lakukan.

Ingat pertanyaan ini bukan dari jenis yang bisa anda jawab begitu saja. Ambil waktu untuk berpikir sejenak tentang diri anda, dan aspek-aspek kepribadian atau background anda yang patut anda promosikan kepada si pewawancara.

2) "Kenapa anda ingin bekerja disini?"
Untuk menjawab pertanyaan ini, anda perlu melakukan riset atas perusahaan itu. jawablah dengan atribut-atribut yang dimiliki oleh perusahaan tersebut. Payungilah dengan hal-hal yang anda yakini bahwa perusahaan dapat menyediakan lingkungan kerja yang stabil dan menyenangkan untuk bekerja, atau bahwa perusahaan punya reputasi tentang hal itu, dan situasi seperti itu mendorong anda bekerja penuh semangat untuk menghasilkan yang terbaik.


"Saya tidak bekerja hanya untuk mendapatkan gaji saja. Saya menikmati pekerjaan saya dan bangga dengan profesi saya. Perusahaan ini menghasilkan produk/jasa yang superior. Saya berharap bisa ikut berpartisipasi dan menjadi anggota tim yang hebat".

3) Apa yang membuat kami harus menerima anda?Jawaban anda hendaknya singkat dan to the point. Anda hendaknya menggarisbawahi area pekerjaan dengan latar belakang anda dan hubungannya dengan tantangan atau masalah di perusahaan tersebut. Ringkasi deskripsi pekerjaan yang telah dijelaskan oleh pewawancara dan cocokkan dengan keterampilan atau keahlian anda.

Akhiri jawaban anda dengan: "Saya memiliki kualifikasi yang bapak./ibu perlukan (sebutkan), saya bisa bekerja dalam tim, saya taat pada azas yang disepakati, dan memiliki hasrat untuk sukses."

4) "Apa yang anda sukai atau tidak sukai di pekerjaan anda terakhir?"Pewawancara ingin melihat ketidakcocokan anda. Misalnya jika seorang pengacara mengatakan ia tidak suka berdebat dengan temannya, maka pernyataan itu akan melemahkan - atau bahkan menghancurkan - kepencalonannya.

Biasanya pewawancara memulai dengan mengenalkan perusahaan. Perhatikan dengan seksama, karena informasi itu akan membantu anda dalam menjawab pertanyaan diatas. Memang, setiap info yang disampaikan oleh pewawancara akan sangat bermanfaat dalam inteview..

Jadi, jawaban anda hendaknya bahwa anda suka pekerjaan sebelumnya. Anda bahkan boleh mengatakan perusahaan telah banyak mengajarkan anda hal-hal pentng dalam bisnis pencapaian, atau cara kerja profesional. Mengkritik rekan kerja anda justru dapat memberikan tanda bahwa andalah yang mempunyai masalah dalam pertemanan. Tak ada yang mau merekrut orang yang bermasalah. Itulah yang dicari dibalik pertanyaan diatas. Jawablah dengan singkat dan POSITIF. Anda hanya boleh menjawab SATU hal yang negatif tetang rekan atau tempat kerja anda HANYA jika anda tahu si pewawancara punya "masalah" yang sama dengan yang anda kemukakan. Misalnya, rekan anda di tempat kerja sebelumnya tidak mau membantu pekerjaan bagian lain di luar job deskrpsinya saja.

Anda bisa melanjutkan dengan, "Saya sebenarnya sangat suka dengan pekerjaan saya sebelunya. Alasan saya meningalkannya hanyalah karena saya ingin memberkan kontribusi yang lebih besar. Di tempat semula saya memang bekerja pada perusahaan besar yang menuntut keahlian khusus Tetapi di perusahaan bapak/.ibu ini, lingkungan yang lebih kecil, memungkinkan saya berkontribusi lebih banyak di area yang berbeda.

Tentu saja bila perusahaanyang akan anda masuki lebih besar dari tempat kerja anda sebelumnya, buatlah jawaban sebaliknya: "Saya bekerja di tempat yang lebih kecil dan tak memlki kesempatan untuk spesalisasi pada satu atau dua keahian khusus.




5) "Apa yang ingin anda lakukan 5 tahun dari sekarang?"
Jawaban paling aman adalah yang mengandung keinginan untuk menjadi profesional sejati dan anggota tim. Jika berkaitan dengan promosi, maka hal itu akan sangat bergantung pada mendapatkan atasan yang bisa membesarkan anda. Tentu anda akan ditanyai tentang peluang apa yang ada di perusahaan sebelum masuk ke yang lebih spesifik: "Dari gambaran yang bapak/ibu berikan, tampaknya masalah operasi dan produksi menjadi tantangan yang cukup besar dan saya akan dapat tumbuh dan berkembang baik dalam persoalan itu. Saya pikir, saya akan memiliki cukup banyak waktu hingga 5 tahun ke depan dengan berkembang di perusahaan ini.


6) "Apa prestasi terbesar anda?"Jawaban anda hendaknya berkaitan dengan pekerjaan. Anda bisa mulai dengan "Meskipun saya merasa pencapaian terbesar saya masih belum berhasil saya wujudkan, saya bangga dengan keterlibatan saya dengan ........... Saya berkontribusi sebagai bagian dari tim dan banyak belajar di sana. Kami bekerja keras, penuh konsentrasi, dan fokus pada tuuan."

7) "Dapatkah anda bekerja dibawah tekanan?"
Anda mungkin akan tergoda dengan mejawab secara sederhana "Ya" atau :Tidak", tetapi sebaiknya jangan. Karena itu tidak menjelaskan apa-apa, dan anda kehilangan peluang menjual keterampilan anda dan ilai diri anda. Biasanya pertanyaan seperti ini datang dari pewawancara amatir, karena pertanyaan tertutup. Mestinya pertanyaan membuka kesempatan orang mengelaborasi lebih luas. Tetapi jika anda disodorkan pertanyaan tertutup seperti itu, dalam hati anda menterjemahkan sebagai: "Jelaskan secara komprehensif," Dengan begitu anda akan menjelaskan lebih gamblang dan memegang kendali peluang. Sebagai contoh, anda dapat menjawab begini: "Ya, saya biasanya merasakannya sebagai tantangan, Meskipun begitu, saya percaya bahwa perencanaan dan pengelolaan yang sesuai atas waktu saya akan mengurangi rasa panik atas
deadline

dilingkungan tanggngjawab saya."

8) "Bagaimana sikap anda dalam anda menerima arahan?"
Pewawancara ingin mengetahui apakah anda berpikiran terbuka dan bisa menjadi anggota tim. Dapatkah anda mengikuti arahan atau apakah anda orang yang sulit, pekerja yang mahal pemeliharaannya ( high-maintenance employee)? Harapannya anda adalah orang yang low-maintenance professional, orang yang termotivasi bertanya untuk mengklarifikasi pertanyaan tentang sebuah tugas sebelum dilaksanakan, dan orang yang kemudian mengambil tangugngjawab pekerjaan, yang datang lagi untuk meminta tugas baru.

Pertanyaan ini dapat diterjemahkan dengan "Bagaimana anda menerima kritikan?". Jawaban anda hendaknya mencakup 2 poin: "Saya menerima arahan dengan baik dan sadar bahwa hasilnya bisa menjadi 2 variasi, tergantung dari keadaan. Ada ketikanya saat boss saya memiliki waktu untuk menjelaskan secara detil kepada saya dan ada saatnya ta banyak penjelasan karena dikejar deadline. Saya pernah melihat orang yang kemudian menjadi marah dalam situasi seperti itu, tetapi secara pribadi saya mengerti kalau mungkin saja ada pertimbangan lain yang tidak saya lihat. Dalam situasi seperti itu, saya akan menerima arahan dan memegang pekerjaan tanpa harus bersitegang agar boss saya bisa melanjutkan pekerjaannya. Itulah satu-satunya cara terbaik."

9) "Situasi tersulit seperti apa yang pernah anda alami?"
Pertanyaan ini mencari informasi tentang 2 hal: Bagaimana anda mendefiniskan sulit, dan bagaimana anda menanganinya? Anda harus punya cerita, satu tentang situasi yang anda sebut sulit, dan satunya memberi peluang bagi anda untuk menunjukkan kehebatan anda. Hindari berbicara mengenai masalah yang berhubungan dengan rekan kerja.


Pertanyaan sejenis: "Apa saja hal-hal yang mengganggu anda?" atau "Ceritakan tentang terakhr kali saat anda marah dengan pekerjaan ada,"

Pertanyaan diatas mirip dan dapat diperlakukan sama dalam menjawabnya. Sangatlah penting bagi anda untuk tetap kalem. Kebanyakan kita telah melihat rekan kerja yang kehilangan kendali dan itu bukan suatu pemandangan yang baik serta semua orang yang punya perasaan akan menghindarinya. Pertanyaan ini akan sering ditanyakan pada level yang lebih tinggi atau jika anda berhubungan dengan publik. Untuk menjawabnya, cari sesuatu dimana kesadaran akan marah berjalan baik: :Saya menikmati pekerjaan saya dan percaya pada manfaat memberikanniai bagi orang lain."

10) "Anda lebih suka beerja bersama orang lain atau bekerja sendiri?"
Pertanyaan ini biasanya digunakan untuk menentukan apakah anda seorang anggota tim atau bukan. Sebelum menjawab, pastikan anda tahu pekerjaan yang akan anda tempati memerlukan kerjasama atau kerja sendiri, lalu jawab yang sesuai. Mungkin begini: "Saya sangat senang bekerja sendiri bila diperlukan. Saya tidak terlalu memerlukan dukungan setiap saat. Tetapisaya lebih suka dalam kelompok- karena dengan bekerja bersama hasilnya jauh lebih baik."

Pertanyaan Interview lainnya

Tentang Kualifikasi
  • Bagaimana menurut anda orang yang kenal baik anda menggambarkan diri anda?
  • Menurut anda, apakah kelemahan terbesar anda?
  • Dapatkah anda jelaskan kontribusi apa yang bisa anda berikan kepada perusahaan kami?
  • Penyelesaian apa yang membuat anda merasa paling puas?
  • Jelaskan tentang pengalaman anda di sekolah..
  • Apa pengalaman di perguruan tinggi yang paling berharga bagi anda?
  • Tugas profesional apakah yang terbesar pernah anda tangani?
  • Ceritakan tentang pengalaman kerja yang paling bernilai!
  • Bagaimana kira-kira boss anda menggambarkan diri anda?
  • Mengapaganda adalah calon yang terbaik pada posisi ini?
  • Pernahkah anda mensupervisi orang lain?
Pertanyaan tentang kemampuan bekerja di perusahaan
  • Kenapa anda tertarik dengan pekerjaan ini?
  • Apa yan anda ketahui tentang kami?
  • Kualitas apa yang harus diiliki oleh seorang manager yang efektif?
  • Lingkungan kerja seperti apa yang paling anda sukai?
  • Kriteria apa yang anda pakai untuk menilai perusahaan yang anda cari?
  • Apakah anda seorang anggota tim?
  • Bagaimana anda menangani konflik?
  • Bagaimana anda bekerja dibawah tekanan?
  • Persoalan besar apa yang pernah anda hadapi dan bagaimana anda menghadapinya?
  • Seberapa kompetitifkah anda?
  • Apa yang anda harapkan dari atasan anda?
  • Gambarkan hubungan seperti apa antara atasan dan anak buahnya?
Pertanyaan tentang karir dan pilian
  • Apakah tujuan janka panjang anda? Kapan dan mengapa anda menetapkan tujuan itu dan bagaimana anda mempersiapkan diri untukmencapainya?
  • Imbalan paling penting apa yang anda harapkan dari pekerjaan dan karir andar?
  • Apa yang anda kerjakan diwaktu senggang?
  • Gaji seperti apa yang anda cari?
  • Apakah anda bersedia dipindahkan?
Pertanyaan-pertanyaan sulit dijawab
  • Pernahkah anda punya boss yang tidak anda sukai? Kenapa?
  • Bagaima kira-kira orang yang tidak suka kepada anda menggambarkan anda?
  • Tentang situasi kelompok yang bermasalah. Bagaimana anda menanganinya? Peran apa yang anda pegang? Bagaimana kelompok anda meningatkan kinerjanya?
  • Ceritakan pengalaman anda saat gagal dan bagaimana reaksi anda?
  • Ceritakan tentang saat anda berada dibawah tekanan yang wajar untuk mencapai satu atau beberapa tujuan.
  • Ceritakan situasi dimana anda menyelesaikan suatu masalah dan bagaimana anda menyelesaikannya.
  • Berikan contoh jika anda seorang risk-taker!.
  • Jika anda bisa memilih pekerjaan apa saja di dunia ini, apakah itu?
  • Apakah yang memotivasi anda?
  • Kenapa anda mau bekerja dengan kami, bukan dengan kompetitor kami?
  • Kenapa kami harus menerima anda dibanding calon lainnya?
  • Dilema tersulit apakah yang secara etika kita hadapi zaman sekarang?
  • Gambarkan positioning diri anda dalam satu kalimat.
  • Apakah yang akan anda lakukan pertama kali saat menerima sebuah tugas/proyek?
  • Ceritakan pengalaman anda bekerja di lingkungan masyarakat(sekolah, asyarakat, relawan).
  • Gambarkan situasi saat anda tidak setuju dengan perintah atasan anda dan bagaimana anda mengatasinya
  • Dapatkah anda bekerja dibawah tekanan?
  • Apa yang anda suka atau tidak di pekerjaan terakhir anda?
  • Apa yang akan ada lakukan 5 tahun dari sekarang?


0 komentar: